Cara Memilih Jadwal Seleksi Tes Kompetensi Rekrutmen Calon Mitra Statistik 2025 - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Cilacap

Bantu kami menjadi lebih baik dalam meningkatkan pelayanan serta kualitas data dan informasi statistik dengan mengisi Survei Kebutuhan Data 2024 melalui link https://s.bps.go.id/skd3301

SICANTIK BPS CILACAP - Berbagai data strategis Kabupaten Cilacap dalam satu aplikasi. Unduh melalui Playstore atau unduh disini

Dalam rangka meningkatkan pelayanan kepada konsumen data, BPS Kabupaten Cilacap membuka layanan data melalui WhatsApp pada nomor 0851-6282-3301 (chat only, pukul 08:00 s.d. 15:30 WIB). Anda bisa menyampaikan pengaduan layanan kepada kami disini atau mengakses Layanan Aspirasi dan Pengaduan Online Rakyat (LAPOR) disini atau melalui WhatsApp pada nomor 0851-6282-3301.

Cara Memilih Jadwal Seleksi Tes Kompetensi Rekrutmen Calon Mitra Statistik 2025

Cara Memilih Jadwal Seleksi Tes Kompetensi Rekrutmen Calon Mitra Statistik 2025

25 Oktober 2024 | Kegiatan Statistik Lainnya


Seleksi Perekrutan Calon Mitra Statistik Tahun 2025 BPS Kabupaten Cilacap akan memasuki Tahap Seleksi Tes Kompetensi. Tes Kompetensi merupakan salah satu tahapan pada Rekrutmen Mitra Statistik BPS 2025 yang bertujuan mengukur kemampuan Calon Mitra Statistik melalui tes kompetensi dasar (Tes Matematika-Tes Analogi-Tes Logika). 

Pendaftar/calon mitra yang status Kegiatan Pendaftaran “Diterima” berhak mengikuti seleksi tes kompetensi. Seleksi Tes Kompetensi dilakukan secara MANDIRI oleh calon mitra secara online melalui halaman web Sobat https://mitra.bps.go.id/ujian-seleksi.

Sebelum mengikuti ujian/seleksi, calon mitra terlebih dahulu melakukan pendaftaran ujian/seleksi pada rentang tanggal 23 Okt – 8 Nov 2024. Sedangkan pelaksanaan ujian/seleksi pada rentang tanggal 28 Okt – 8 Nov 2024 yang terbagi menjadi 20 sesi ujian. Durasi waktu mengerjakan soal sebanyak 60 menit dengan jumlah pertanyaan sebanyak 30 soal.

Tutorial cara memilih jadwal seleksi tes kompetensi Perekrutan Calon Mitra Statistik Tahun 2025 BPS Kabupaten Cilacap klik DISINI atau https://www.youtube.com/shorts/wM6jczUWRmw

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Cilacap(Statistics of Cilacap Regency)Jl. Dr Sutomo No. 16A Cilacap

53212  Telp. (0282) 534328

Fax. (0282) 535011

email : bps3301@bps.go.id 

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik